Sungguh sebuah kesempatan yang teramat indah bisa mengenal dan beraktifitas di partai yang satu ini, ya partai ini adalah “Partai Keadilan Sejahtera”. Partai yang telah memberikan warna tersendiri dalam kehidupan saya saat ini, begitu banyak ilmu, kenangan, dan momen-momen indah yang saya dapatkan melalui PKS.
Tidak pernah sebelumnya mempunyai keinginan untuk berkecimpung dalam dunia kepartaian, karena dunia yang satu ini bagi saya sesuatu yang teramat menakjubkan. Dulu saya termasuk orang yang suka menyendiri, dan itu mengasyikkan bagi saya. Tapi setelah mengenal dan beraktifitas didalamnya, ternyata jauh lebih mengasyikan untuk bergabung dengan orang-orang yang punya komitmen yang sama melalui wadah Partai Keadilan Sejahtera.
Banyak hal yang saya dapatkan setelah aktif sebagai kader PKS, diantaranya :
Bermasyarakat, partai ini mengajarkan saya untuk bisa hidup bermasyarakat dengan baik.
Banyak kegiatan yang pada akhirnya membawa saya mengenal banyak daerah-daerah yang sebelumnya belum pernah saya kunjungi. Termasuk mengenal banyak orang dan akhirnya menjadi sahabat dan saudara.
Melatih Kesabaran, partai ini mengajarkan saya untuk sabar.
Karena partai tidak menawarkan sesuatu yang nyata seperti menawarkan barang dagangan, melainkan menawarkan ide-ide perubahan buat bangsa ini. Sehingga dibutuhkan perhatian dan kesabaran untuk bisa membawa masyarakat pada pemahaman dan kesadaran akan pentingnya partisipasi dalam kehidupan bernegara. Masyarakat sudah terlalu lama disuguhi stigma bahwa “politik itu kotor”, sehingga butuh kesabaran ekstra untuk merubah paradigma tersebut,.
Menjadi Tangguh & Sehat, partai ini mengajak untuk kuat dan hidup sehat jasmani dan rohani.
Alhamdulilah melalui partai ini saya mendapatkan pencerahan khususnya dalam memahami ajaran islam yang sesungguhnya. Melalui pertemuan rutin mingguan saya mendapatkan materi-materi yang membangkitkan ruhani untuk berbuat lebih baik. Bahasan-bahasan yang komprehensif tentang keislaman didapatkan dalam pertemuan ini. Selain itu kegiatan kepanduan rutin dilakukan setiap tahunnya dan diwajibkan bagi seluruh kader PKS mulai dari pimpinan puncak sampai kader biasa. Perempuan, laki-laki, bapak-bapak dan ibu-ibu tidak luput dari program tahunan ini, ada kemah dan kegiatan alam lainnya. Senam PKS menjadi kegiatan yang rutin dilakukan dan pernah masuk dalam rekor MURI. Karena dilakukan serentak diseluruh Indonesia.
Membentuk Keluarga-Keluarga yang Baik, partai ini juga memperhatikan masalah keluarga.
Melalui PKS saya mendapatkan istri yang saya cintai dengan cara yang unik menurut saya, seperti yang saya ceritakan dalam postingan kisah cintaku. Partai ini sering mengadakan pelatihan-pelatihan untuk calon-calon pengantin, pembekalan buat keluarga-keluarga yang baru menikah dan sudah lama menikah. Diharapkan dari sana terbentuk keluarga-keluarga yang berkualitas sehingga ada perubahan yang signifikan buat bangsa ini kedepan.
Demikian beberapa hal yang saya dapatkan melalui partai ini, dan masih banyak lagi hal-hal yang bermanfaat lainnya. Mengenal partai ini tidak melulu disodorkan masalah-masalah politik belaka, tapi menyentuh keseluruhan aspek kehidupan kita. Tentunya teman-teman sudah banyak mendengarkan kiprah partai ini mulai dari Sabang sampai Merauke, bahkan sampai kenegeri orang seperti Palestina, Afghanistan, Bosnia, Irak dan negeri-negeri islam lainnya yang mengalami penderitaan. Satu hal yang perlu diingat partai ini adalah masih kumpulan manusia bukan malaikat, sehingga kesalahan dan kealpaan masih melekat semoga kita bisa bijaksana dalam menilainya. Pelajari visi dan misi partai melalui situsnya PKS semoga akan semakin banyak pelajaran penting dan baik kita dapatkan. Mari kita sama-sama berjuang untuk perubahan kearah yang lebih baik buat bangsa ini.
by: indigo
Tidak pernah sebelumnya mempunyai keinginan untuk berkecimpung dalam dunia kepartaian, karena dunia yang satu ini bagi saya sesuatu yang teramat menakjubkan. Dulu saya termasuk orang yang suka menyendiri, dan itu mengasyikkan bagi saya. Tapi setelah mengenal dan beraktifitas didalamnya, ternyata jauh lebih mengasyikan untuk bergabung dengan orang-orang yang punya komitmen yang sama melalui wadah Partai Keadilan Sejahtera.
Banyak hal yang saya dapatkan setelah aktif sebagai kader PKS, diantaranya :
Bermasyarakat, partai ini mengajarkan saya untuk bisa hidup bermasyarakat dengan baik.
Banyak kegiatan yang pada akhirnya membawa saya mengenal banyak daerah-daerah yang sebelumnya belum pernah saya kunjungi. Termasuk mengenal banyak orang dan akhirnya menjadi sahabat dan saudara.
Melatih Kesabaran, partai ini mengajarkan saya untuk sabar.
Karena partai tidak menawarkan sesuatu yang nyata seperti menawarkan barang dagangan, melainkan menawarkan ide-ide perubahan buat bangsa ini. Sehingga dibutuhkan perhatian dan kesabaran untuk bisa membawa masyarakat pada pemahaman dan kesadaran akan pentingnya partisipasi dalam kehidupan bernegara. Masyarakat sudah terlalu lama disuguhi stigma bahwa “politik itu kotor”, sehingga butuh kesabaran ekstra untuk merubah paradigma tersebut,.
Menjadi Tangguh & Sehat, partai ini mengajak untuk kuat dan hidup sehat jasmani dan rohani.
Alhamdulilah melalui partai ini saya mendapatkan pencerahan khususnya dalam memahami ajaran islam yang sesungguhnya. Melalui pertemuan rutin mingguan saya mendapatkan materi-materi yang membangkitkan ruhani untuk berbuat lebih baik. Bahasan-bahasan yang komprehensif tentang keislaman didapatkan dalam pertemuan ini. Selain itu kegiatan kepanduan rutin dilakukan setiap tahunnya dan diwajibkan bagi seluruh kader PKS mulai dari pimpinan puncak sampai kader biasa. Perempuan, laki-laki, bapak-bapak dan ibu-ibu tidak luput dari program tahunan ini, ada kemah dan kegiatan alam lainnya. Senam PKS menjadi kegiatan yang rutin dilakukan dan pernah masuk dalam rekor MURI. Karena dilakukan serentak diseluruh Indonesia.
Membentuk Keluarga-Keluarga yang Baik, partai ini juga memperhatikan masalah keluarga.
Melalui PKS saya mendapatkan istri yang saya cintai dengan cara yang unik menurut saya, seperti yang saya ceritakan dalam postingan kisah cintaku. Partai ini sering mengadakan pelatihan-pelatihan untuk calon-calon pengantin, pembekalan buat keluarga-keluarga yang baru menikah dan sudah lama menikah. Diharapkan dari sana terbentuk keluarga-keluarga yang berkualitas sehingga ada perubahan yang signifikan buat bangsa ini kedepan.
Demikian beberapa hal yang saya dapatkan melalui partai ini, dan masih banyak lagi hal-hal yang bermanfaat lainnya. Mengenal partai ini tidak melulu disodorkan masalah-masalah politik belaka, tapi menyentuh keseluruhan aspek kehidupan kita. Tentunya teman-teman sudah banyak mendengarkan kiprah partai ini mulai dari Sabang sampai Merauke, bahkan sampai kenegeri orang seperti Palestina, Afghanistan, Bosnia, Irak dan negeri-negeri islam lainnya yang mengalami penderitaan. Satu hal yang perlu diingat partai ini adalah masih kumpulan manusia bukan malaikat, sehingga kesalahan dan kealpaan masih melekat semoga kita bisa bijaksana dalam menilainya. Pelajari visi dan misi partai melalui situsnya PKS semoga akan semakin banyak pelajaran penting dan baik kita dapatkan. Mari kita sama-sama berjuang untuk perubahan kearah yang lebih baik buat bangsa ini.
by: indigo
Post a Comment