Home » , , » PKS Susun Renstra Dorong Indonesia Jadi Negara Diperhitungkan Dunia

PKS Susun Renstra Dorong Indonesia Jadi Negara Diperhitungkan Dunia

Written By mediapkspadang on 05 November, 2015 | November 05, 2015

DEPOK (4/11) – Dua hari bermusyawarah, pimpinan PKS se-Indonesia berhasil merumuskan 70 program nasional. Program-program tersebut merupakan turunan dari rencana strategis (renstra) PKS di berbagai bidang. 

Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri berharap renstra yang telah disusun bermanfaat bagi Indonesia. 

"Sehingga Indonesia menjadi negara yang diperhitungkan di dunia internasional," ujar Salim dalam pidato penutupan Mukernas ke-4 PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Rabu (4/11/2015). 

Menurut mantan menteri sosial ini, mendorong Indonesia sebagai negara yang diperhitungkan di dunia internasional adalah bentuk sumbangsih PKS sebagai kontributor peradaban. 

Oleh karena itu, Salim berpesan kepada kader-kader PKS untuk terus melakukan aksi nyata sebagai pelayanan kepada masyarakat. 

"Kita tidak diajarkan untuk beretorika, segera lakukan aksi nyata bukan retorika," pesan Salim. 

PKS sukses menggelar Mukernas selama dua hari sejak Selasa (3/11) hingga Rabu (4/11) di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat. Mukernas PKS dihadiri 340 unsur pimpinan DPW, 233 unsur pimpinan DPP, MSP dan DSP, serta 150 tamu undangan ini menghasilkan 70 program strategis nasional selama lima tahun ke depan. [pks.id]

Keterangan Foto: Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri saat menyampaikan pidato pada acara penutupan Mukernas ke-4 PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Rabu (4/11/2015). 

posted by @Adimin
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Web | PKS Padang | Mas Temp
Copyright © 2011. PKS KOTA PADANG - All Rights Reserved
Template Created by PKS Padang Published by Mas Temp
Proudly powered by Blogger