Home » , » Mahyeldi: Jadikan Pergantian Tahun Sebagai Evaluasi Diri

Mahyeldi: Jadikan Pergantian Tahun Sebagai Evaluasi Diri

Written By mediapkspadang on 01 January, 2016 | January 01, 2016

PADANG - Pergantian tahun terasa begitu cepat. Tahun 2015 ditinggalkan dan berganti tahun baru 2016.

Berbagai cara dilakukan masyarakat dalam menyambut malam pergantian tahun. Mulai dari membunyikan terompet, begadang, hingga ke hal berbau negatif lainnya.

Melihat perilaku tersebut yang sepertinya sudah "mentradisi" di tengah-tengah masyarakat di setiap tahunnya, Walikota Padang mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk melakukan hal positif di malam pergantian tahun. "Di pergantian tahun mari kita isi dengan kegiatan positif," ujarnya, Kamis (31/12).

Walikota mengajak seluruh masyarakat untuk melakukan evaluasi diri di pergantian tahun. "Evaluasi terhadap apa yang sudah kita lakukan (di tahun 2015) dan merencanakan agenda perbaikan di masa datang," ajak Mahyeldi.

Selain melakuan evaluasi diri, Walikota juga mengajak masyarakat untuk mengakhiri tahun dengan beristighfar. "Termasuk berdoa untuk kebaikan diri, keluarga, daerah dan NKRI di tahun mendatang," tambah Walikota.

Disebutkannya merayakan pergantian tahun dengan begadang, hura-hura dan sebagainya justru akan merugikan. "Melakukan perayaan ke tempat-tempat wisata pada malam tahun baru justru mubazir, berapa biaya yang dikeluarkan," tambah Mahyeldi.

Namun begitu, Walikota mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kekompakkan, keamanan serta ketertiban. "Hindari perilaku dan kegiatan yang bertentangan dengan hukum, budaya serta agama pada malam tahun baru," imbau Mahyeldi. [humas dan protokol kota padang]


posted by @Adimin
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Web | PKS Padang | Mas Temp
Copyright © 2011. PKS KOTA PADANG - All Rights Reserved
Template Created by PKS Padang Published by Mas Temp
Proudly powered by Blogger